Skip to content

5 Makanan Pantangan Kolesterol: Penderita Kolesterol Wajib Hindari

Penderita kolesterol perlu memerhatikan asupan makanannya. Mereka harus menghindari makanan pantangan kolesterol, salah satunya adalah daging merah.

Selain daging merah, masih ada makanan lain yang tidak boleh dikonsumsi penderita kolesterol. Kamu bisa mengetahuinya dalam artikel ini.

Tak hanya itu, artikel ini juga akan membahas makanan yang sebaiknya dikonsumsi penderita kolesterol. Yuk, kita baca sama-sama!

Sekilas Tentang Kolesterol

Kolesterol adalah senyawa dalam tubuh yang diproduksi oleh hati dan bisa mengangkut protein melalui aliran darah. Kolesterol berperan untuk membantu pembentukan hormon dan vitamin D.

Meski demikian, kolesterol yang kadarnya terlalu banyak membawa bahaya bagi tubuh. Kolesterol bisa menyumbat aliran darah pada arteri dan menyebabkan penyakit jantung koroner, serangan jantung, atau stroke.

Oleh karena itu, orang yang kadar kolesterolnya tinggi perlu menjaga asupan makanan. Ini penting karena banyak makanan yang bisa menyumbang peningkatan kadar kolesterol.

Makanan Pantangan Kolesterol

Jika kamu adalah penderita kolesterol, maka kamu harus tidak boleh mengonsumsi makanan pantangan kolesterol berikut ini.

1. Daging Merah

Daging merah yang memiliki kandungan lemak jenuh dan kolesterol tinggi adalah makanan pantangan kolesterol pertama. Itulah sebabnya penderita kolesterol perlu menghindari konsumsi steak, iga, ataupun daging giling.

Namun jika masih ingin mengonsumsinya, penderita kolesterol bisa memilih bagian daging yang minim lemak. Misalnya sirloin atau tenderloin.

2. Daging yang Diproses

Sama seperti daging merah, daging yang telah diproses juga perlu dihindari karena mengandung sodium yang tinggi dan nutrisi yang rendah. Contoh daging yang telah melalui pemrosesan adalah sosis, bacon, dan sebagainya.

3. Makanan yang Digoreng

Minyak mengandung banyak lemak jenuh dan kolesterol. Itulah mengapa makanan yang digoreng merupakan makanan pantangan kolesterol. Contoh makanan yang digoreng misalnya kentang goreng, fried chicken, dan gorengan yang biasa kamu temui di tepi jalan.

Namun, ada alternatif bagi kamu yang belum bisa menghindari makanan yang digoreng. Kamu bisa menggunakan air fryer untuk mengurangi konsumsi minyak goreng. Selain itu, kamu juga bisa mempertimbangkan untuk mengolah makanan dengan cara dipanggang alih-alih digoreng.

4. Cemilan Manis yang Mengandung Mentega

Cemilan manis yang biasa kamu temui sehari-hari kebanyakan mengandung mentega. Misalnya biskuit, donat, kue kering, atau kue-kue lainnya.

Hal ini berbahaya bagi penderita kolesterol karena mentega mengandung lemak jenuh dan kolesterol yang tinggi. Selain itu, cemilan manis juga mengandung banyak gula yang bisa menimbulkan risiko penyakit jantung koroner.

Oleh karena itu, kamu bisa membuat sendiri cemilan manis di rumah jika ingin mengonsumsinya. Kamu bisa mengurangi penggunaan gula dan mentega dalam cemilan tersebut.

Jika kamu ingin cemilan manis yang lebih sehat, kamu bisa memilih buah-buahan. Ada banyak buah yang manis, misalnya mangga dan rambutan.

5. Makanan Mengandung Susu

Terakhir, penderita kolesterol juga perlu menghindari dairy milk atau makanan mengandung susu. Misalnya susu, mentega, keju, dan yoghurt. Alasannya karena makanan mengandung susu mengandung banyak lemak.

Jika kamu ingin mengonsumsi makanan mengandung susu, pilihlah produk yang rendah lemak.

Makanan Anjuran Penderita Kolesterol

Setelah mengenal makanan pantangan kolesterol, kamu juga perlu tahu makanan yang menjadi anjuran penderita kolesterol. Makanan-makanan ini bisa mengatur kadar kolesterol jahat dalam tubuhmu agar tidak terlalu banyak.

1. Makanan Mengandung Serat

Serat memiliki manfaat penting bagi kesehatan jantung. Serat bisa mengikat kolesterol dalam aliran darah dan membantu mengeluarkannya lewat feses. Selain itu, serat juga bisa membantu kadar gula darah agar lebih terkontrol.

Makanan mengandung serat yang bisa kamu konsumsi misalnya kacang-kacangan, gandum, chia seed, jeruk, dan bluberi.

2. Minyak Sayur

Jika kamu ingin makan gorengan, lebih baik jika kamu mengonsumsi makanan yang digoreng dengan minyak sayur. Misalnya minyak zaitun, minyak alpukat, minyak kanola, dan minyak safflower.

Itulah 5 makanan pantangan kolesterol dan makanan anjurannya. Ikutilah tips makan sehat yang sudah diberikan di artikel ini agar kadar kolesterolmy tetap stabil.

Sumber:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *